Selasa, 12 Maret 2024
“dan terimalah ketopong keselamatan dan pedang Roh, yaitu firman Allah,” (Ef 6:17)
Setiap perkataan TUHAN yang Anda ingat dan menjadi rhema akan melindungi pikiran Anda dari pengaruh negatif dan serangan si jahat, seperti ketopong yang digunakan di kepala oleh para prajurit. Bahkan Firman Allah dapat menjadi senjata bagi Anda untuk melawan si jahat, menjadi seperti sebuah pedang bagi Roh anda untuk membuat lawan mundur dari hadapan Anda; sama seperti saat Yesus dicobai oleh Iblis di padang gurun (baca Mat 4). Karena itu tunduklah kepada Allah, dan lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu! (Yak 4:7). Amin. GBU all!